Malam Puncak Dies Natalis ke-43 UNIPMA Menghadirkan Seorang Mistery Guest Star 

Sebagai acara pamungkas dari rangkaian agenda Dies Natalis ke-43 Universitas PGRI Madiun (Universitas PGRI Madiun), Panitia Dies Natalis ke-43 Universitas PGRI Madiun mengadakan acara Malam Puncak yang diselenggarakan pada Sabtu 12 Mei 2018. Acara yang dimulai pukul 18.30 WIB itu diawali dengan sambutan dari Drs. R. Bekti Kiswardianta, M.Pd. selaku Wakil Rektor III Universitas PGRI Madiun serta penampilan dari band lokal kampus.

Setelah itu, acara diramaikan dengan penampilan dari Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) Tjandra Kirana Universitas PGRI Madiun yang menampilkan sebuah tarian kontemporer, penampilan dari band yang beranggotakan para dosen Universitas PGRI Madiun, serta pengumuman pemenang bazar terbaik yang di mana bazar telah dilakukan pada pagi hari saat acara Jalan Sehat berlangsung. Dan akhirnya pada sekitar pukul 20.00 WIB, hadirlah sang Mistery Guest Star yang telah dirahasiakan oleh Panitia sejak awal, dia adalah Fredy Harahap. Fredy Harahap adalah seorang penyanyi serta pencipta lagu berbakat yang telah menghasilkan banyak lagu populer di Indonesia. Malam itu dia membawakan beberapa lagu populer ciptaannya, seperti Aku Memilih Setia, Bidadari Tak Bersayap, serta Kekasih Bayangan.

Kemeriahan Malam Puncak Dies Natalis ke-43 Universitas PGRI Madiun tidak hanya sampai di situ, malam itu ditutup dengan penampilan dari band bengenre reggae asal Madiun yaitu JG Reggae yang mengajak penonton untuk melompat-lompat dan menari sesuai dengan irama reggae. Di tengah penampilan JG Reggae, panitia menembakkan beberapa kembang api ke udara yang semakin menambah kemeriahan suasana.