Lokakarya Redesain Kurikulum Program Studi Magister PBSI Program Pascasarjana Universitas PGRI Madiun 

Selasa, 6 April 2021. Dinamika Pengembangan Kurikulum Pendidikan di Indonesia dituntut untuk ditelaah ulang secara berkala. Salah satu alasan Program Studi Magister PBSI Program Pascasarjana Universitas PGRI Madiun mengadakan Lokakarya Redesain Kurikulum untuk mengikuti perkembangan pengetahuan dan kebutuhan pelayanan pendidikan yang sedang berkembang.

Kegiatan Lokakarya Redesain Kurikulum ini dilaksanakan di gedung Laboratorium Terpadu Universitas PGRI Madiun pada Sabtu, 27 Maret 2021 Pukul 08.30 WIB – selesai. Acara dibuka oleh Direktur Pascasarjana Dr. Muhammad Hanif, M.M., M.Pd. Pembicara kegiatan tersebut ialah Ketua Lembaga Pengembangan dan Penjaminan Mutu Pendidikan Universitas Sebelas Maret Surakarta Prof. Dr. Sarwiji Suwandi, M.Pd.

Kepala Program Studi Magister PBSI, Dr. Dwi Rohman Soleh, S.S., M.Pd. mengatakan bahwa kegiatan redesain kurikulum ini diharapkan dapat meningkatkan pembelajaran yang memenuhi standar pendidikan pada level nasional dan internasional. “Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa S2, alumni, pengguna lulusan (stakeholder), unsur pimpinan (rektorat, direktur dan wakil direktur program pascasarjana), serta Bapak Ibu dosen Magister PBSI”, tambahnya.