Berbagi Harapan, UNIPMA Berikan Santunan Yatim dan Dhuafa 

Universitas PGRI Madiun (Universitas PGRI Madiun)  kembali menggelar santunan yatim dan dhuafa pada Jumat (7/10/2022). Santunan tersebut diselenggarakan di ruang pertemuan Laboratorium Terpadu Universitas PGRI Madiun.  

Hal ini ditujukan untuk membantu Anak-anak yatim piatu yang kesulitan ekonomi. Kegiatan ini dilakukan oleh Universitas PGRI Madiun  sejak 2017 yang dikelola oleh para dosen Universitas PGRI Madiun.

Dr. Rosita Ambarwati, S.S., M.Pd selaku ketua Universitas PGRI Madiun peduli yatim mengatakan, “Acara ini secara rutin kami selenggarakan untuk menanamkan rasa kepedulian terhadap umat muslim. Bertepatan dengan momentum Ramadhan semoga kegiatan ini dapat membawa berkah bagi semuanya.” Ucapnya.

Ia juga mengucapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada para donatur, serta mengingatkan agar anak-anak selalu rajin dan istiqomah dalam mengaji dan melakukan hal kebaikan lainnya.

Acara pun ditutup dengan pemberian santunan berupa uang tunai, do'a dan foto bersama.