Tindaklanjuti MoU, Program Studi D3 Pajak UNIPMA Lakukan Perjanjian Kerjasama dengan BPS Kota Madiun 

Penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) yang dilakukan oleh Universitas PGRI Madiun dan BPS Kota Madiun langsung ditindaklanjuti oleh Program Studi D3 Pajak Fakultas Ekonomi Bisnis (FEB) Universitas PGRI Madiun (Universitas PGRI Madiun), di Ruang Sidang Rektorat, Kampus 1, Jumat, 12/12/2024. Bentuk tindaklanjut ini merupakan perjanjian kerjasama (PKS), antara Prodi D3 Pajak FEB dengan BPS Kota Madiun.

Rangkaian dalam kegiatan tersebut dihadiri oleh Dr. Supri Wahyudi Utomo, M.Pd. (Rektor Universitas PGRI Madiun), Aliffianti safiria ayu ditta, S.E., M.Ak ( Kaprodi D3 Pajak Universitas PGRI Madiun), Dr. Karuniawati Hasanah, S.E., M.M (Wakil Dekan FEB Universitas PGRI Madiun), Abdul Aziz, S.ST (Kepala BPS Kota Madiun), Ganesh (Humas BPS), Retno Dwi dan Nuha (Koordinator Statistik).  

Menurut Kaprodi D3 Pajak Universitas PGRI Madiun, Ibu Aliffianti safiria ayu ditta, S.E., M.Ak, penandatangan perjanjian kerjasama ini merupakan bentuk nyata yang dilakukan oleh Program Studi D3 Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas PGRI Madiun maupun Badan Pusat Statistik (BPS).

Kedua belah pihak akan saling diuntungkan, karena bertujuan untuk membantu para mahasiswa dalam menyelesaikan tugas mengenai penyediaan, pemanfaatan serta pengembangan data dan informasi statistik dalam penyelenggaraan tugas-tugas pendidikan di perguruan tinggi.

"Bentuk kerjasama ini merupakan tindaklanjuti Program Studi D3 Pajak Fakultas Ekonomi dan Bisnis dengan Badan Pusat Statistik Kota Madiun untuk membantu mahasiswa dalam mengelola data statistik," ujar ibu Aliffianti safiria ayu ditta, S.E., M.Ak, Kemarin, Jumat, 12/12/2024.

Bapak Rektor Universitas PGRI Madiun,Dr. Supri Wahyudi Utomo, M.Pd , juga menyampaikan bahwa tindak lanjut kerjasama harus ditingkatkan, tidak hanya ditingkat Fakultas Ekonomi dan Bisnis, melainkan juga bisa ditingkatkan ke Program Studi Fakultas lain di Universitas PGRI Madiun.

"Ilmu Statistik ini sangat penting bagi mahasiswa, sehingga akan sangat bagus bila jaringan pengembangan dan pengetahuan tentang pengelolaan data statistik dapat ditingkatkan ke Program Studi  Fakultas lain juga di Universitas PGRI Madiun,” Ujar  Dr. Supri Wahyudi Utomo, M.Pd.